Puisi: Pesona Indonesia

Date:

Indonesia kau sangat menawan

Menarik banyak wisatawan

Datang melihat-lihat pesona Indonesia

Aku bangga terlahir di tanah air Indonesia

 

Indonesia…

Mempunyai batik yang sangat nyaman digunakan

Indah dipandang banyak mata wisatawan

Penuh dengan ukiran tangan pengerajin

Banyak orang manca negara menggunakan

Tampak senyum bahagia di muka yang sangat menawan

 

Tak lupa juga alam yang sangat menawan

Di mana pun kita berada pohon-pohon menjulang

Angin berhembus sejuk dipagi hingga malam

Matahari tampak menyilaukan saat tenggelam di kaki gunung

 

Banyak hewan langka di Indonesia

Setiap hari hewan itu sahut menyahut

Terdengar berirama ditelinga

Di langit burung-burung beterbangan

Beraneka macam bentuknya

 

Indonesia…

Tanahmu adalah tanah surga

Betapa bahagia aku dilahirkan di negara ini

Aku akan menjagamu

Agar engkau tetap bersinar di mana pun aku menyebut namamu

Penulis, Ayesha Shabrina Zahra Fatiyyaturahma Purnomo

SDIT Nurhidayah

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Golkar Jawa Tengah: Kemenangan Ahmad Luthfi-Gus Yasin Harga Mati

SUKOHARJO-Partai Golkar Jateng, telah menggerakkan seluruh elemen partai untuk...

Tim Robotik MIM PK Bendungan Raih Piala di Ajang IRC Nasional 2024

SUKOHARJO-Tim robotik MIM PK Bendungan berhasil meraih prestasi gemilang...

Polresta Surakarta Gelar Operasi Cipta Kondisi Jelang Pilkada 2024

SOLO-Kepolisian Resor Kota ( Polresta) Surakarta mengintensifkan patroli malam...

Dorong Investasi, Pemprov Jateng Siap Fasilitasi Aglomerasi Solo Raya

SOLO-Pemerintah Provinsi Jawa Tengah siap mendukung konsep aglomerasi Solo...