SOLO-Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta periode tahun 2024-2029 resmi terbentuk. Hal ini sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Republik Indonesia (RI) Nomor 26871/ M/ 06/2024 tentang Pengangkatan Anggota MWA UNS Periode Tahun 2024-2029 tertanggal 18 Maret 2024.
Dalam SK tersebut, Mendikbudristek RI menetapkan 17 anggota MWA UNS. Diantaranya Mendikbudristek RI (Ex-Officio), Rektor UNS (Ex-Officio), Ketua Senat Akademik (Ex-Officio), Prof. Muliaman Darmansyah Hadad, Ph.D. (wakil masyarakat), Prof. Bahrullah Akbar, M.B.A. (wakil masyarakat), Komjen. Pol. (P) Sutanto (wakil masyarakat), Ayu Kartika Dewi, S.E., M.B.A. (wakil masyarakat).
Prof. Dr. Yunastiti Purwaningsih (wakil Senat Akademik), Prof. Dr. Eng. Syamsul Hadi (wakil Senat Akademik), Prof. Okid Parama Astirin, M.S. (wakil Senat Akademik), Prof. Dr. Ir. Suminah, M.Si. (wakil Senat Akademik), Prof. Riyadi Santosa, M.Ed., Ph.D. (wakil Senat Akademik), Prof. Dr. Mohammad Furqon Hidayatullah (wakil Senat Akademik), Prof. dr. Ari Natalia Probandari, Ph.D. (wakil Senat Akademik), Ir. Budi Harto, M.M., M.Psi. (wakil alumni), Hermawan Rudhianto, S.E., M.Si. (wakil tenaga kependidikan dan Ahmad Brian Anggoro (wakil mahasiswa).
Setelah resmi terbentuk, seluruh anggota MWA UNS melakukan rapat koordinasi selama dua hari yaitu Rabu (20/3/2024) dan Kamis (21/3/2024) dalam rangka untuk membentuk struktur organisasi MWA UNS. Dalam rapat koordinasi tersebut, Prof. Muliaman Darmansyah Hadad, Ph.D. yang merupakan wakil dari masyarakat terpilih menjadi Ketua MWA UNS. Kemudian Prof. Dr. Mohammad Furqon Hidayatullah terpilih menjadi Wakil Ketua MWA UNS dan Prof. Dr. Eng. Syamsul Hadi terpilih menjadi Sekretaris MWA UNS.
Ketua MWA UNS, Prof. Muliaman Darmansyah Hadad, Ph.D. mengatakan, anggota MWA UNS berasal dari berbagai unsur yaitu dari perwakilan masyarakat, alumni, Senat Akademik, tenaga kependidikan dan mahasiswa.
“Setelah SK dari Pak Menteri turun, kami melakukan rapat koordinasi untuk pembentukan struktur MWA UNS. Terpilih saya (Prof. Muliaman Darmansyah Hadad) sebagai Ketua, Wakil Ketua MWA yaitu Prof. Mohammad Furqon Hidayatullah dari Senat Akademik yang juga Guru Besar Fakultas Keolahragaan (FKOR) dan Sekretarisnya Prof. Syamsul Hadi dari perwakilan Senat Akademik yang juga Guru Besar Fakultas Teknik (FT),” terang Prof. Muliaman, Kamis (21/3/2024).
Prof. Muliaman berharap semoga MWA UNS periode tahun 2024-2029 ini dapat bekerja secara efektif. “Karena kami memiliki tugas tidak kecil salah satunya mempersiapkan pemilihan Rektor UNS. Untuk jadwal dan kegiatan proses pemilihan Rektor UNS secara detail belum bisa kami sampaikan hari ini karena tim sedang menyiapkannya. Nanti kalau sudah waktunya akan kami sampaikan terkait jadwal detail kegiatan pemilihan Rektor UNS,” imbuh Prof. Muliaman yang juga sebagai Komisaris Utama PT Bank Syariah Indonesia (BSI) Tbk.
Prof. Muliaman menambahkan, proses tahapan pemilihan Rektor UNS akan dimulai sekitar awal April mendatang dan rencananya Juni-Juli sudah terpilih Rektor UNS yang baru.
Sementara itu, mewakili Mendikbudristek RI, Dirjen Diktiristek Kemendikbudristek RI, Prof. Dr. rer. nat. Abdul Haris, M.Sc. mengucapkan selamat atas terbentuknya MWA UNS Periode Tahun 2024-2029. Dari Kemendikbudristek RI berharap proses pemilihan Rektor UNS dapat berjalan lancar. “Semoga MWA UNS bisa bekerja dengan cepat agar segera terpilih Rektor UNS yang baru. Dan tentunya semua proses pemilihan harus mengacu pada peraturan dan perundangan yang berlaku,” ujar Prof. Abdul Haris. []