Sambut Kemerdekaan, Solo Paragon Hotel Sajikan Menu Nasi Goreng Nusantara

Date:

SOLO-Dalam rangka menyambut bulan Kemerdekaan, Solo Paragon Hotel & Residences mempersembahkan promo spesial bulan Agustus 2024. Salah satu yang menjadi menu andalan adalah “Nasi Goreng Nusantara”.

Mahadewi Lourdes selaku Marketing Communication Solo Paragon Hotel & Residences menjelaskan menu tersebut dibaderol dengan harga Rp 45.000,- nett/porsi.

“Menu nasi goreng ini menawarkan cita rasa khas Indonesia melalui empat rasa yaitu Nasi Goreng Rawon, Nasi Goreng Tengkleng, Nasi Goreng Sambal Matah dan Nasi Goreng Rendang,”ujarnya, Kamis (1/8/2024).

Setiap hidangan sudah termasuk minuman gratis, yaitu Es Telang Wuluh. Selain Nasi Goreng Nusantara, Solo Paragon Hotel & Residences juga menyajikan “Serabi Kuah Merdeka” dengan harga Rp 17.000,-  nett/porsi. Serabi berwarna merah putih ini disajikan dengan es krim dan vla vanilla.

Mahadewi menambahkan, selain menu makanan yang unik, Solo Paragon Hotel & Residences juga menyediakan minuman spesial bulan Agustus 2024, yaitu Nusantara Punch dengan harga Rp 30.000,- nett. Minuman ini terbuat dari soda yang segar dengan campuran buah leci dan ceri, serta “Wedang Jangkruk Bakar” dengan harga Rp 30.000,- nett, yang terbuat dari santan, sereh, dan jahe yang disajikan dengan hangat.

“Menu makanan dan minuman spesial ini dapat dinikmati sepanjang bulan Agustus 2024 di The Coral Restaurant dan D’Breeze Lounge, Solo Paragon Hotel & Residences. Dapat dinikmati secara Dine In atau Take Away,” pungkasnya. []

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pilkada Usai, Ini Harapan Insan Wisata kepada Pemimpin Baru

GUNUNGKIDUL-Pilkada berlalu, sebentar lagi masyarakat siap untuk menyambut pemimpin...

Hasil Tabulasi PKS, Respati-Astrid Peroleh 60,43%

SOLO-Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Solo, Daryono,...

Wapres Gibran Nyoblos di TPS 018 Manahan Solo

SOLO-Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka juga telah menggunakan...

Pakta Integritas Cawali dan Cawawali Surakarta dengan MUI, Berikut Isinya

SOLO-Pilkada Kota Surakarta 2024 sudah memasuki hari tenang, tepatnya...