BOYOLALI – Harapan Bupati Boyolali, Seno Samodro agar Boyolali semakin seksi dan modern, dibuktikan dengan hadirnya salah satu restoran cepat saji bertaraf internasional. Restoran bernama Kentucky Fried Chicken (KFC) meski sudah beroperasi sejak Minggu (27/12/2020) melayani kosumen ini baru diresmikan, Kamis (31/12/2020).
Peresmian restoran KFC Boyolali yang berada di kompleks ruko jalan Kates atau area Monumen Susu Murni ini dilakukan oleh Bupati Seno Samodro. Orang nomor satu di Boyolali ini mengungkapkan berdirinya restoran cepat saji bertaraf internasional ini tak lepas dari upayanya dalam memajukan Boyolali. Hal itu agar Boyolali dapat dikenal masyarakat luas, bahkan hingga internasional.
baca: Resto Inshoku-Iki Manjakan Pecinta Masakan Jepang di Lereng Lawu
“Ini salah satu upaya saya untuk membranding Boyolali sehingga makin mendunia, karena restoran ini kelas dunia,” kata Seno.
Karena memang, untuk menjadikan Boyolali sebagai kota modern harus ada salah satu restoran kelas internasional. Bahkan, pihaknya meyakini berdirinya restoran ini, akan menjadi pintu masuk untuk restoran lain untuk berbondong-bondong masuk ke Boyolali.
“Dan perlu saya sampaikan, sudah ada restoran lain yang bertaraf internasional juga sudah mendaftar. Tunggu saja beberapa waktu kedepan,” kata Seno.
Restoran KFC Boyolali ini digadang-gadang menjadi salah satu yang terbesar di wilayah Jawa Tengah. Letaknya sendiri cukup strategis berada di jantung kota Boyolali memudahkan konsumen untuk datang menikmati suasana dan menu restoran yang berspesialisasi di ayam goreng ini.
Sementara Regional Marketing Wilayah Jawa Tengah, PT. Fast Food Indonesia Ardhini A. Sari menambahkan, berdirinya KFC di Boyolali dapat menambah destinasti wisata kuliner di Boyolali.
“Sehingga Boyolali dapat semakin lengkap dengan adanya restoran cepat saji ini,” jelasnya singkat. [boyolali]