PIA Ardhya Garini Bakorcab Surakarta Selenggarakan Ceramah Kesehatan

Date:

SOLO – Segenap anggota PIA Ardhya Garini Cabang 3 / Gabungan II Lanud Adi Soemarmo, anggota PIA Ardhya Garini Cabang 7 / Gabungan III Depohar 50, perwakilan wara Lanud Adi Soemarmo dan perwakilan PNS wanita,  mengikuti  ceramah kesehatan di Gedung Grha Dirgantara Lanud Adi Soemarmo, Jumat (9/8).

“Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka  memperingati ke-63 Hari Ulang Tahun  Pia Ardhya Garini. Dalam acara tersebut diisi  ceramah kesehatan yang disampaikan oleh Kasubsipsi Sibinpers Dispers Letda Sus Ihsanul Hadi, S.Psi mengambil tema tentang kesehatan jiwa,” ujar Kapentak Lanud Adisoemarmo, Kapten Sus Bambang.

Beberapa upaya untuk membangun penilaian diri antara lain seseorang harus jujur terhadap diri sendiri, berupaya mengenali diri sendiri, bersedia memperbaiki diri sendiri dan selalu berusaha untuk mencapai yang terbaik, ujar Kasubsipsi Sibinpers Dispers.

Usai kegiatan ceramah berakhir, dilaksanakan lomba fashion yang diikuti PIA Ardhya Garini Ranting Kedinasan di jajaran PIA Ardhya Garini Bakorcab Surakarta. Terpilih sebagai juara I PIA Ardhya Garini Ranting 01-7/G III Sathar 52 Depohar 50, Juara II PIA Ardhya Garini Ranting 02-7/G III Sathar 53 Depohar 50 dan Juara III PIA Ardhya Garini Ranting 06-3/ G II Rumkit dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo.

Hadir dalam kegiatan tersebut  Ketua Pia Ardhya Garini Cabang 3 / Gab. II Lanud Adi Soemarmo Ny. Adrian P. Damanik, Ketua Pia Ardhya Garini Cabang 7 / Gabungan III Depohar 50, Pembina Harian PIA Ardhya Garini Mayor Kal Pilih Ferisetiadi, S.T., para ketua Pia Ardhya Garini ranting kedinasan dan Skadik di jajaran Lanud Adi Soemarmo. []

 

Share post:

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Nongki di Café Sambil Ngobrol Asyik A to Z Tentang Palestina

SOLO-DSKS (Dewan Syariah Kota Surakarta) mengadakan acara menarik serta...

UMY dan PRIM Pulau Pinang Edukasi Kesehatan Mental dan Reproduksi bagi Pekerja Migran

PULAU PINANG-Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (FK UMY), Pimpinan...

Berikut Pesan Wakil Walikota Solo Astrid di Acara Milad ke 28 FLP

SOLO-Forum Lingkar Pena (FLP) yang merupakan organisasi kepenulisan terbesar...

Sehat Gurunya Kuat Sekolahnya, SD Muh Palur Gelar Medical Check

SUKOHARJO-Dalam upaya menjaga kesehatan seluruh tenaga pendidik dan karyawan,...