Baznas Bantu 100 Unit HP untuk Pembelajaran Jarak Jauh Siswa Afirmasi

Date:

SOLO – Pemerintah kota Surakarta menerima bantuan HP sebanyak 100 unit dari Baznas di Pendapi Gedhe, Kamis (5/11) pukul 07.30 WIB.

Agenda ini merupakan bentuk kepedulian penanganan Covid, keluarga besar Baznas Kota Surakarta kepada siswa yang membutuhkan khususnya tingkat SMP baik negeri maupun swasta.

Unit hp yang diberikan baznas akan mampu mencukupi kebutuhan dari total yang dibutuhkan sekitar 1800, terhitung sudah 606 unit hp yang sudah tersalurkan kepada siswa afirmasi di Surakarta khususnya tingkat SMP.

Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo berharap semoga makin banyak masyarakat yang dapat menyisihkan sedikit zakat mereka untuk kepedulian bersama. “Dan yang terjadi di Solo ini gotong-royongnya luar biasa, dari 1.800 siswa afirmasi, kita sudah mampu mencukupinya. Akan tetapi memang penyalurannya secara bertahap,” tegasnya.

baca: Gerakan Pramuka Serahkan 1500 Masker ke Pemkot Surakarta

Hal itu didasari karena dari bantuan 1.000 hp, baru 300 yang jadi dan disalurkan. “Sebab bantuan yang seribu hp itu proses pembuatannya lama, dan baru tiga ratus yang selesai dan sudah kita bagikan.”

Menurut Kepala Disdik Kota Surakarta, Etty Retnowati, dengan diterimanya bantuan seratus hp dari Baznas ini target pemberian alat pembelajaran jarak jauh akan tercukupi untuk siswa afirmasi tingkat SMP di Kota Surakarta.

“Enam ratus enam sudah kita salurkan, ditambah lagi ini ada seratus hp dan yang lainnya menunggu proses pembuatan, karena ada seribuan bantuan hp, yang prosesnya baru tiga ratus yang selesai. Belum lagi bantuan yang langsung dari Pak Wali,” jelasnya.

Etty, juga menyatakan jika jalur afirmasi tingkat SMP selesai Pemerintah Kota Surakarta akan berusaha membantu untuk tingkat SD akan tetapi lebih diprioritaskan kepada kelas enam jalur afirmasi.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Nasihat Simbok Jalan Pulang Jack Harun Kembali ke Pangkuan NKRI

SOLO-Peran ibu merupakan salah satu faktor pemantik bagi pelaku...

Ketika Pertunjukan Seni di Jalanan Bersuara Protes Bahaya Miras

SOLO-Sejumlah seniman yang mengatasnamakan Komunitas Waras Solo mengadakan happening...

MUI Sukoharjo Selenggarakan Musda ke-X

SUKOHARJO-Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sukoharjo menyelenggarakan Musyawarah Daerah...

Asyiknya Membuat Batik Shibori Mudah nan Indah

SUKOHARJO-112 Siswa siswi kelas 6 SD Muhammadiyah Palur (SDMP)...