Hasil Bulan Dana PMI Tahun 2020 Capai Rp 1 Miliar Lebih

Date:

KARANGANYARPengumpulan dana Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Karanganyar tahun 2020 terkumpul sebesar 1,2 miliar rupiah. Hasil bulan dana tersebut mencapai 94 persen dari target 100 persen. Diharapkan hasil dana ini diperuntukkan tepat sasaran yakni bencana dan kemanusiaan.

Dilasir dari laman karanganyarkab, kegiatan serah terima bulan dana PMI yang dilaksanakan di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Selasa (26/1/2021) tersebut dilakukan penyerahan beberapa penghargaan oleh Bupati Karanganyar, Juliyatmono.

Penyerahan penghargaan tersebut meliputi: Juara PMI Kecamatan setoran lunas tercepat pemasukan bulan dana PMI Tahun 2020 dengan target Rp. 31 juta sampai dengan Rp. 50 juta rupiah yakni Jumapolo, Jumantono, Karangpandan.

Juara PMI Kecamatan setoran lunas tercepat pemasukan  bulan dana PMI tahun 2020 dengan target Rp. 51 juta sampai dengan Rp. 87 juta 600 ribu yakni Mojogedang, Kebakramat, Karanganyar. Pemilihan Unit PMR Mula Teladan Tahun 2020, Unit PMR Wira Teladan Tahun 2020, Unit KSR Teladan Tahun 2020, Relawan Teladan Tahun 2020.

Selanjutnya, Bupati Karanganyar dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada semua pihak yang telah memberikan perhatiannya kepeduliaannya terhadap program sosial kemanusiaan yang tercakup dalam PMI.

baca: Pemkab Klaten Tetapkan Enam Prioritas Pembangunan 2022

“Semoga kebaikan ini yang akan menjadikan amal jariyah kita di akhirat nanti sebagai bekal kita, tanggung jawab kita sebagai manusia yang peduli akan adanya musibah maupun bencana kemanusiaan,” tuturnya.

Diharapkan tugas kemuliaan ini bisa dapat menularkan kepada orang orang disekitar kita untuk tetap peduli dan empati terlebih masih dalam masa pandemi Covid-19.

 

Share post:

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Laskar Pandanarang Berhasil Tekuk 5-1 atas Persitara Jakarta Utara

BOYOLALI-Hasil spektakuler diraih Persebi Boyolali dari perwakilan Jawa Tengah...

Halal Bihalal Pemuda Muhammadiyah dan NA Kottabarat: Rajut Kebersamaan, Kuatkan Ghirah

SOLO-Teguhkan ukhuwah dan semangat berorganisasi, Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul...

Kopi Starbuck ‘Berdarah’ di Bandung Indah Plaza

BANDUNG-Beberapa perempuan pegang gelas Starbucks berisi “darah” di depan...

Bandung Lautan Palestina, Ribuan Massa Tuntut Hentikan Genosida

BANDUNG-Sekitar 25.000 massa menyuarakan dukungan untuk Palestina dalam aksi...