Kolonel Pnb Agus Setiawan Resmi Jabat Komandan Lanud Adi Soemarmo

Date:

SOLO – Komandan Kodiklatau Marsekal Muda TNI Tatang Harlyansyah,S.E., memimpin upacara serah terima jabatan Komandan Lanud Adi Soemarmo dari Kolonel Nav I Nyoman Suadnyana, S.T. M.M., kepada Kolonel Pnb Agus Setiawan, S.T., bertempat di GOR Ganecha Makodiklatau Halim Perdanakusuma Jakarta Timur, Rabu (3/3).

Melalui rilis yang diterima redaksi Rabu (3/3/2021) disebutkan upacara serah terima jabatan diawali dengan pembacaan Keputusan Panglima TNI dan Kasau dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan, Penandatangan Pakta Integritas dan naskah serah terima jabatan.

Komandan Lanud Adi Soemarmo yang baru Kolonel Pnb Agus Setiawan yang merupakan alumni AAU 1994 sebelumnya menjabat sebagai Asisten Operasi Kas Koopsau III, sedangkan Kolonel Nav I Nyoman Suadnyana AAU 1992 selanjutnya menjabat Komandan Pusdik Kodiklatau.

Hadir pada acara serah terima jabatan para Direktur Kodiklatau, Pamen dan Pama yang ditunjuk serta Pejabat Lanud Adi Soemarmo. Acara serah terima jabatan dilaksanakan sesuai dengan standar protokol kesehatan.

baca: TNI Vaksinasi Ribuan Prajurit di Lanud Adi Soemarmo

Sementara itu bertempat di Gedung Pramanasala Sekkau juga diserahterimakan jabatan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 3/G.II Lanud Adi Soemarmo sekaligus Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Adi Soemarmo dari Ny. Nyoman Suadnyana kepada Ny. Agus Setiawan yang dipimpin oleh Ketua PIA Ardhya Garini Gabungan II Kodiklatau Ny. Irene Tatang Harlyansyah.

 

Share post:

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Nongki di Café Sambil Ngobrol Asyik A to Z Tentang Palestina

SOLO-DSKS (Dewan Syariah Kota Surakarta) mengadakan acara menarik serta...

UMY dan PRIM Pulau Pinang Edukasi Kesehatan Mental dan Reproduksi bagi Pekerja Migran

PULAU PINANG-Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (FK UMY), Pimpinan...

Berikut Pesan Wakil Walikota Solo Astrid di Acara Milad ke 28 FLP

SOLO-Forum Lingkar Pena (FLP) yang merupakan organisasi kepenulisan terbesar...

PAUD IT dan SD IT Nur Hidayah Gelar Seminar Parenting Pola Asuh Generasi Stroberi

SOLO-Dalam rangka Halal Bi Halal 1446 H, PAUD IT...