Mider Praja, Gibran Pantau Vaksinasi di Puskesmas Gilingan

Date:

SOLO – Peninjauan pelaksanaan vaksin tetap dilakukan Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming bersama jajaran Perangkat Daerah Surakarta. Hari ini, Jumat (5/3), dalam rangkaian mider praja, Gibran bersama Wakil Walikota, Teguh Prakosa bersama jajaran Perangkat Daerah meninjau pelaksanaan vaksin di Puskesmas Gilingan.

Dalam pemantauan tersebut, Gibran berkeliling untuk bertanya kepada beberapa orang yang sedang mengantre untuk mendapatkan vaksinasi.

Ia menyampaikan semangat kepada peserta vaksin agar tidak takut divaksin demi melindungi diri dan sesama.

“Semoga bapak ibu tetap sehat setelah divaksin. Vaksin ini bukan hanya untuk imun diri sendiri, tapi juga untuk melindungi sekitar kuta,” ucap Gibran kepada salah satu peserta vaksinasi.

baca: Wujudkan Solo Bebas Pekat, Polresta Solo Tangkap 10 PSK

Pemantauan vaksinasi menjadi agenda rutin Gibran-Teguh sejak dilantik. Hal ini diperkuat dengan tagline yang disampaikan saat Sambutan Pertama Walikota yakni, “Kebut Vaksinasi, Kebut Pemulihan Ekonomi”.

Share post:

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Halal Bihalal Pemuda Muhammadiyah dan NA Kottabarat: Rajut Kebersamaan, Kuatkan Ghirah

SOLO-Teguhkan ukhuwah dan semangat berorganisasi, Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul...

Kopi Starbuck ‘Berdarah’ di Bandung Indah Plaza

BANDUNG-Beberapa perempuan pegang gelas Starbucks berisi “darah” di depan...

Bandung Lautan Palestina, Ribuan Massa Tuntut Hentikan Genosida

BANDUNG-Sekitar 25.000 massa menyuarakan dukungan untuk Palestina dalam aksi...

Gubernur Pramono Anung Apresiasi Kiprah Muhammadiyah DKI Jakarta

JAKARTA-Iringan musik Betawi mengalun meriah saat dua ondel-ondel menari...