Walikota Solo Berharap Pelatihan UMKM Bisa Ciptakan Ekosistem Bisnis

Date:

SOLO – Bertempat di Gedung Menara Mandiri, Walikota  Solo Gibran Rakabuming membuka Program Co-working Space untuk UMKM yang dikelola Bank Mandiri Solo, Selasa (9/3/2021). Program ini bertujuan untuk memberikan pelatihan/edukasi kepada pelaku UMKM di Solo.

Kehadiran Co-working Space, menjadi ruang kerja kekinian yang mampu mengakomodasi kebutuhan pelaku ekonomi kreatif dan bisnis yang fleksibel. Dibutuhkan terobosan-terobosan dan berbagai upaya strategis dalam mengembangkan dunia usaha dan perdagangan.

Gibran Rakabuming menyambut baik pelaksanaan kegiatan pelatihan dan edukasi bagi pelaku UMKM dan berharap program ini mampu memberikan motivasi dan mengidentifikasikan semua potensi yang dimiliki UMKM.

baca: Warga Desa Sepat Masaran Kampanyekan Prokes Melalui Kerajinan Tas

Lebih lanjut, Gibran berharap Co-working Space ini juga dapat dimanfaatkan sebagai ‘ruang sharing’ untuk menyiapkan strategi branding yang tepat agar berbagai produk UMKM pelaku usaha di Solo mampu bersaing dan eksis di pasaran, “Karena ekosistem bisnis harus dibentuk, pelaku-pelaku usaha juga harus didampingi dan dimonitoring. Biar UMKM-UMKM ini bisa naik level,” tandas Gibran.

More like this
Related

Halal Bihalal Pemuda Muhammadiyah dan NA Kottabarat: Rajut Kebersamaan, Kuatkan Ghirah

SOLO-Teguhkan ukhuwah dan semangat berorganisasi, Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul...

Kopi Starbuck ‘Berdarah’ di Bandung Indah Plaza

BANDUNG-Beberapa perempuan pegang gelas Starbucks berisi “darah” di depan...

Bandung Lautan Palestina, Ribuan Massa Tuntut Hentikan Genosida

BANDUNG-Sekitar 25.000 massa menyuarakan dukungan untuk Palestina dalam aksi...

Gubernur Pramono Anung Apresiasi Kiprah Muhammadiyah DKI Jakarta

JAKARTA-Iringan musik Betawi mengalun meriah saat dua ondel-ondel menari...
Exit mobile version