JAKARTA-Angklung, alat musik asal Jawa Barat tampil sebagai Google Doodle hari ini, Rabu (16/11/2022). Google Doodle sendiri adalah logo atau tampilan yang diberikan Google pada laman pencarian untuk mengenang tokoh penting, perayaan hari libur tertentu, serta hari-hari besar seperti sekarang ini.
Jika kalian mengakses situs google.com, ilustrasi sederet enam orang yang tengah memainkan angklung akan muncul. Ilustrasi itu masing-masing merepresentasikan huruf atau karakter Google. Adapun judul ilustrasi tersebut adalah “Merayakan Angklung”.
Google Doodle menampilkan alat musik angklung dalam rangka merayakan hari angklung sedunia. Sebelumnya, United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization (UNESCO) resmi menetapkan angklung sebagai Warisan Budaya Tak Benda Kemanusiaan asal Indonesia pada 16 November 2010. []