SUKOHARJO– Rektor UMS, Sofyan Anif mengajak peserta penggembira untuk menjaga kebersihan dalam muktamar ke48 Muhammadiyah dan Aisyiyah muncul dalam Malam Mangayubagyo di Gedung Edutorium KH Ahmad Dahlan UMS, Jumat (18/11/2022) malam.
Ajakan pertama disampaikan Ketua Panitia Penerima Muktamar ke48 Muhammadiyah dan Aisyiyah, Sofyan Anif yang disampaikan dalam sambutan yang disampaikan.
“Di acara pembukaan d Stadion Manahan jaga lingkungan di sekitarnya. Kita punya semboyan Muktamar bersih lingkungan. Kami berharap semua muktamirin penggembira jangan buang sampah di sembarang tempat, meskipun sudah ada 850 pasukan jemput sampah sebab kita ingin jadi contoh yang baik dalam menyelenggarakan muktamar,” terang Rektor UMS tersebut.
Sofyan Anif menyampaikan saat pembukaan Muktamar ke48 di Manahan pasti banyak dari pengunjung muktamar tidak bisa masuk ke Stadion Manahan Solo.
Banyak videotron yang akan dipasang.di beberapa tempat di luar Stadion Manahan dan sekitarnya.
“Kami panitia karena keterbatasan tempat tidak bisa semua masuk ke Stadion Manahan. Kami mohon maaf sebesar-sebesarnya,” kata Rektor UMS. []