Demokrasi Pancasila Menuju Jateng Sejahtera

Date:

KLATEN-Pengertian demokrasi Pancasila secara umum adalah sebuah paham  demokrasi yang dilandasi oleh prinsip-prinsip yang terdapat dalam Pancasila.

Demokrasi ini merupakan paham yang telah diyakini oleh masyarakat Indonesia dari masa lalu. Sedangkan konsep pemahaman demokrasi ini jelas berasal dari asas-asas yang terkandung dalam Pancasila.

Diskusi tersebut mengemuka di acara Sosialisasi Penguatan Demokrasi Daerah Demokrasi Pancasila Menuju Jateng Sejahtera. Hadir dalam kesempatan tersebut Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah, Quatly Alkatiri,  di Desa Pandes, Kecamatan Wedi (8/2/2023).

“Ciri-Ciri Demokrasi Pancasila diantaranya adalah kedaulatan berada penuh di tangan rakyat, dalam menjalankan pemerintahan harus sesuai dengan konstitusi yang berlaku, adanya pesta demokrasi pemilu yang dilakukan jujur, adil, dan bebas,”ujarnya.

Berikutnya, setiap pengambilan keputusan menggunakan cara musyawarah, menghargai dan menjunjung tinggi hak asasi manusia (HAM), mendahulukan kepentingan rakyat serta tidak menggunakan sistem partai tunggal.

Menurut Quatly, demokrasi Pancasila dalam pelaksanaannya sangat mengutamakan kebebasan, terutama kebebasan berbicara dan berpendapat.

“Dimana kebebasan tersebut juga mendapat pengawasan dan jaminan dari pemerintah. Namun tentu saja kebebasan yang dilakukan harus berupa kebebasan yang bertanggung jawab,”ungkapnya. []

Share post:

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Mantap! Tim Suporter Panthera SMP Muh PK Juara 3 Liga Solo 2025

SOLO-Tim Suporter Panthera SMP Muhammadiyah Program Khusus (PK) Kottabarat...

Solo Run Fest 2025 Tak Sekedar Perlombaan Lari

SOLO-Wali Kota Surakarta, Respati Ardi, secara resmi membuka Grand...

Wagub Taj Yasin Minta Petugas Haji Pastikan Kualitas Pelayanan

SOLO-Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin melantik Panitia Penyelenggara...

Peringati Hari Kartini Gelar Upacara dan Komunikotavisual

SOLO-Hari Kartini yang jatuh pada 21 April diperingati secara...