Launching Jaringan Bisnis, Bukti Komitmen Nasyiatul Aisyiyah pada Perempuan Berkemajuan di Bidang Ekonomi

Date:

GUNUNGKIDUL-Nasyiatul Aisyiyah Gunungkidul kembali membuat gebrakan dengan meluncurkan jaringan bisnis yang diberi nama Jasmina atau Jaringan Bisnis Milik Nasyiatul Aisyiyah.

Bertempat di komplek pondok pesantren Daarul Khoir, Nglipar, Gunungkidul pada hari Sabtu, 09 Desember 2023. Acara kali ini dihadiri dan dibuka secara langsung oleh ketua umum Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah DIY, Syahdara Annisa Makruf, S.Pd.I, M.Pd.I.

Jasmina yang diinisiasi oleh tim ekonomi dan kewirausahaan PDNA Gunungkidul ini bertujuan untuk membuat jejaring bisnis bagi teman-teman kader di Gunungkidul khususnya.

Koordinator bidang ekonomi, Elli Khorifah mengatakan bahwa Jasmina akan membuka peluang pasar bagi teman-teman yang tergabung di dalamnya.

“Harapannya kedepan, Jasmina akan menjadi wadah bagi pengusaha Nasyiatul Aisyiyah yang siap mensupport kegiatan organisasi serta meningkatkan kemampuan finansial anggotanya,”ungkap Elli.

Jasmina adalah wujud dari pengusaha-pengusaha muda yang enerjik, kreatif dan loyal terhadap dakwah organisasi. []

More like this
Related

Kopi Starbuck ‘Berdarah’ di Bandung Indah Plaza

BANDUNG-Beberapa perempuan pegang gelas Starbucks berisi “darah” di depan...

Bandung Lautan Palestina, Ribuan Massa Tuntut Hentikan Genosida

BANDUNG-Sekitar 25.000 massa menyuarakan dukungan untuk Palestina dalam aksi...

Gubernur Pramono Anung Apresiasi Kiprah Muhammadiyah DKI Jakarta

JAKARTA-Iringan musik Betawi mengalun meriah saat dua ondel-ondel menari...

HPDKI Solo Raya Gelar Halal Bihalal dan Workshop ‘Hilirisasi Peternak Domba & Kambing’

KARANGANYAR-Himpunan Peternak Domba Kambing Indonesia (HPDKI) Solo Raya menggelar...
Exit mobile version