DT Peduli Ajak Buka Puasa Bersama 100 Anak Yatim Piatu dan Supeltas

Date:

SOLO-Bertempat di lantai 2 Food Factory Solo Paragon Mall, DT Peduli mengadakan buka puasa bersama 100 anak yatim dan pembagian paket sembako untuk 15 sukarelawan pengatur lalu lintas (supeltas), Kamis (28/3). Acara ini merupakan acara rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Solo Paragon mall dan DT Peduli Solo.

Acara dimulai pukul 14.00 wib, dengan agenda menikmati permainan di hapytime secara gratis bagi anak anak yatim-piatu penerima manfaat kegiatan ini.

Acara dilanjutkan setelah jeda Sholat Ashar dengan pembukaan, penampilan dongeng oleh kak Ilham serta pembagian santunan dan goody bag paket alat tulis dari pihak Solo Paragon.

Veronica Lahji selaku Head of Marcomm solo Paragon mall, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas terselenggaranya event CSR ramadhan kali ini.

Di tempat terpisah, bapak Dendi Prasojo selaku kepala DT Peduli mengatakan program berbuka puasa bersama anak yatim ini merupakan rangkaian dari kegiatan Ramadhan peduli negeri DT Peduli. Selain program Ramadhan untuk palestina dan program Wakaf Al Qur’an. []

Share post:

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Laskar Pandanarang Berhasil Tekuk 5-1 atas Persitara Jakarta Utara

BOYOLALI-Hasil spektakuler diraih Persebi Boyolali dari perwakilan Jawa Tengah...

Halal Bihalal Pemuda Muhammadiyah dan NA Kottabarat: Rajut Kebersamaan, Kuatkan Ghirah

SOLO-Teguhkan ukhuwah dan semangat berorganisasi, Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul...

Kopi Starbuck ‘Berdarah’ di Bandung Indah Plaza

BANDUNG-Beberapa perempuan pegang gelas Starbucks berisi “darah” di depan...

Bandung Lautan Palestina, Ribuan Massa Tuntut Hentikan Genosida

BANDUNG-Sekitar 25.000 massa menyuarakan dukungan untuk Palestina dalam aksi...