Home Solo Raya TK Kemala Bhayangkari 56 Surakarta Raih 3 Piala Lomba Drumband 2024

TK Kemala Bhayangkari 56 Surakarta Raih 3 Piala Lomba Drumband 2024

0

SOLO-Prestasi membanggakan ditorehkan siswa-siswi TK Kemala Bhayangkari 56 Surakarta dalam lomba drumband bertajuk ‘Kids Concert Festival 2024’.

Berlangsung di GOR Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Minggu (19/5/2024) sore, mereka memborong tiga piala sekaligus dalam ajang yang diikuti 32 TK se eks Karisidenan Surakarta.

Tiga gelar itu masing-masing juara kedua kategori konser, juara ketiga Paramananda atau Mayoret, serta juara ketiga Field Commander (Gitapati).

“Pertama kami bangga tentunya anak-anak bisa kembali meraih juara seperti tahun sebelumnya. Anak-anak tampil luar biasa dan memberikan performa yang bagus sepanjang perlombaan,” kata Kepala TK Kemala Bhayangkari 56 Surakarta, Petrus Haryanto, Senin (20/5/2024).

Dia memaparkan, seluruh murid terlibat dalam perlombaan ini dan sudah berlatih selama beberapa bulan terakhir.

Mereka mendapatkan bimbingan langsung dari salah satu pelatih drumband senior asal Wonogiri, Sutardi.

“Drumband memang menjadi ekstrakulikuler andalan kami. Semua murid mendapat bagian agar menambah pengalaman mereka berlatih drumband,” paparnya.

Tak hanya latihan rutin, siswa-siswi TK Kemala Bhayangkari 56 juga sempat tampil di Solo Car Free Day (CFD) untuk mengasah mental di hadapan banyak orang.

“Kami bersyukur anak-anak tidak grogi waktu di panggung perlombaan. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih untuk anak-anak, guru dan wali murid semuanya,” ujar dia.

Sementara itu, Kapolresta Surakarta Kombes.Pol.Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSi saat dihubungi terpisah mengharapkan agar kedepan prestasi ini dapat dipertahankan, dan terus menjadikan TK Kemala Bhayangkari 56 mampu juara di segala bidang dari sekolah lainnya.

“Kami berharap kedepan agar seluruh pelajar yang keluar dari TK Kemala Bhayangkari 56 Surakarta menjadi anak yang mampu kreatif, terampil, dan mandiri,” harap Kapolresta.

“Selain itu agar kerja sama yang terjalin antara bunda, tenaga pengajar, dan orang tua terus dapat terjalin, sehingga TK Kemala Bhayangkari 56 dapat terus berprestasi,” pungkasnya. []

Exit mobile version