BOYOLALI-Dalam rangka peringatan Hari Adhyaksa ke – 64, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Boyolali membentuk posko bandara berupa sebuah area untuk membaca yang disebut Reading Corner atau Pojok Baca. Tempat tersebut disediakan bagi penumpang yang akan menunggu keberangkatan pesawat sehingga bisa memanfaatkan waktunya untuk membaca buku-buku yang telah disediakan.
Dijelaskan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Boyolali, Tri Anggoro Mukti, Reading Corner ini merupakan salah bentuk Kejari hadir untuk memperkenalkan tugas pokok dan fungsinya kepada masyarakat.
Setidaknya ada 300 judul buku tentang hukum, kebudayaan, Boyolali Kaya Cerita dan Boyolali Kaya Rasa. Sehingga sekaligus menjadi sarana informasi bagi masyarakat jika Bandara Adi Soemarmo berada di wilayah Kabupaten Boyolali.
“Ini Pojok Baca dapat memberikan informasi hukum juga, banyak buku-buku hukum kita sediakan disini untuk dapat dibaca oleh penumpang sambil menunggu keberangkatan pesawat,” terangnya.
Sementara itu, General Manager (GM) PT Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo Boyolali, Eric Rofiq Nurdin menyampaikan terimakasih dan menyambut baik dengan adanya Pojok Baca yang dibentuk oleh Kejari Boyolali. Menurutnya, hal ini juga merupakan simbol sinergitas antara Kejari dengan Bandara Adi Soemarmo.
“Ini akan menjadi semangat bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan, kenyamanan, kemudian juga memfasilitasi apa-apa yang kemungkinan diperlukan oleh penumpang, sehingga Bandara Adi Soemarmo bisa mendukung dengan aman, nyaman dan berilmu,” katanya.
Senada, Wakil Bupati (Wabup) Boyolali Wahyu Irawan mengapresiasi dengan dibentuknya Pojok Baca ini, karena bisa menjadi ajang memperkenalkan potensi yang ada di Kabupaten Boyolali seperti wisata dan kulinernya.
Ia mengatakan, dengan adanya buku-buku Boyolali Kaya Cerita dan Boyolali Kaya Rasa yang ada di Pojok Baca ini akan bisa menarik wisatawan untuk berkunjung dan menikmati kuliner yang ada di Kota Susu. Tak lupa pihaknya berterima kasih kepada PT Angkasa Pura yang sudah meminjamkan tempat sebagi lokasi Pojok Baca tersebut.
“Pemerintah Kabupaten Boyolali pasti mendukung adanya Pojok Baca ini, mudah-mudahan bisa memberikan manfaat kepada kita semua.” ungkap Wabup yang akrab disapa Iwan ini.
Di akhir acara, Wabup Iwan bersama Kajari Tri Anggoro Mukti dan GM Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo Eric Rofiq membagikan buku Boyolali Kaya Cerita kepada para penumpang pesawat. []