SALATIGA-Anggota Komisi E DPRD Jawa Tengah, Ida Nurul Farida memberikan materi Wawasan Kebangsaan Bela Negara di hadapan puluhan pelajar dan mahasiswa di Kota Salatiga, Sabtu (24/8/2024).
Agenda tersebut dilaksanakan di Aula Resto OkeGo merupakan kerja sama antara Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata dengan DPRD Provinsi Jawa Tengah.
Ida Nurul Farida menyampaikan peran penting pelajar dan mahasiswa yang saat ini sebagai pemuda dan pemudi untuk menyongsong Indonesia di tahun 2045.
“Peran pemuda dan pemudi sangat penting untuk menyongsong Indonesia Emas tahun 2045 karena kalianlah generasi selanjutnya yang akan memimpin Bangsa Indonesia,”kata Ida.
4 Pilar Kebangsaan Indonesia juga menjadi pedoman penting yang disampaikan Ida Nurul Farida dalam materi agenda tersebut.
“Pancasila, NKRI, UUD Tahun 1945, Bhinneka Tunggal Ika merupakan 4 pilar kebangsaan Indonesia yang wajib ditanamkan di setiap jiwa pemuda dan pemudi,”ujarnya.
Dalam Sambutannya Hariwibowo yang mewakili Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Jawa Tengah menyampaikan agenda ini merupakan sinergritas kerja sama antara Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dengan DPRD Jawa Tengah.
“Agenda ini sinergritas kerja sama antara Pemprov Jawa Tengah melalui Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata dengan DPRD Jawa Tengah melalui Komisi E,”ujarnya.
Hadir pula Muh Haris DPR RI terpilih dapil Jateng 1, Ia menyampaikan 4 hal penting untuk dilaksanakan bagi pelajar dan mahasiswa.
“Integritas, percaya diri, optimis, dan terus belajar adalah 4 hal penting yang untuk dilaksanakan setiap pelajar dan mahasiswa, karenanya 4 hal itu juga untuk mengisi Kemerdekaan Bangsa Indonesia,”ungkapnya. []