Mojolaban Juara Umum Mapsi, SD Muhammadiyah Palur Sumbangkan 3 Emas dan 1 Perunggu

Date:

SUKOHARJO-Kontingen SD Muhammadiyah Palur (SDMP) raih 3 emas dan 1 perunggu dalam helatan tahunan Lomba Mata Pelajaran dan Seni Islami (MAPSI) Ke-26 Tingkat Kabupaten Sukojarjo Tahun 2024 yang diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Senin (26/8).

Wakil Kepala Bidang ISMUBA Nur Laili Fauzi, S.Pd.I menyatakan, pada lomba mapsi ini siswa siswi SD Muhammadiyah Palur menyumbangkan 3 emas atas nama Arfa Syafiq Fauzani Cabang Hifdzil Qur’an Qur’an Putra, Ikmal Faqih Cabang Tilawah Al-Qur’an Putra serta R. Quinzino Dzaky Karebea dan Afika Maharani Cabang Duet Vokal Islami, 1 perunggu atas nama Ilyas Rahmansyah Cabang Adzan Iqamah.

“Total 8 emas dan 4 perunggu, dengan capaian tersebut Kecamatan Mojolaban dinobatkan sebagai juara umum, adapun SD Muhammadiyah Palur menyumbangkan 3 emas dan 1 perunggu,” ujarnya.

Dia menjelaskan atas segala ikhtiar tak kenal lelah dari anak-anak, kesabaran para pelatih, do’a ayah bunda, bapak ibu guru, seluruh murid SD Muhammadiyah Palur dan KKG PAI Mojolaban yang turut serta membantu.

“Peraih juara 1 insyaAllah masih berjuang di tingkat provinsi. Mari kita doakan bersama, agar ananda pada bulan november nanti dapat kembali menjadi juara 1,” harapnya.

Kepala SD Muhammadiyah Palur, Noor Afifah Rachmawati, S.Si mengungkapkan rasa bangga atas prestasi yang diraih. Dengan penuh rasa syukur dan bangga, saya mengucapkan selamat kepada seluruh siswa peserta lomba dan tim mapsi yang telah berpartisipasi dalam lomba MAPSI tingkat Kabupaten.

Dia menambahkan, prestasi luar biasa kita dengan meraih 3 medali emas dan 1 medali perunggu adalah bukti dedikasi, kerja keras, dan semangat tak tergoyahkan dari seluruh keluarga besar sekolah kita. Keberhasilan ini tidak hanya mencerminkan kemampuan akademis dan keterampilan, tetapi juga komitmen kita terhadap keunggulan.

“Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berinovasi dan berprestasi lebih tinggi di masa depan. Terima kasih atas usaha dan kontribusi yang telah diberikan. Selamat dan teruslah berkarya!,”tutupnya. []

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Aliansi Bela Palestina Akan Gelar Aksi Setahun Genosida di Kedubes AS

JAKARTA-Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina (ARI-BP) akan menggelar aksi...

Pramuka SMA IT Nur Hidayah Selenggarakan Jelajah ke Situs Mataram Islam

SUKOHARJO-Pramuka SMA IT Nur Hidayah Sukoharjo  selenggarakan kegiatan Jelajah...

Konsistensi dalam Menulis Sangat Penting bagi Penulis Pemula

MAGELANG–SMAN 1 Kota Mungkid bekerja sama dengan Forum Lingkar...

Semarak Hari Batik, Sekolah Alam Aqila Gelar Sejumlah Acara

KLATEN-“Tek..tek..tek” suara palu kayu bersahut sahutan menjadikannya lantunan penyemangat...