Home Solo Raya Mantan Napiter Bom Bali Jack Harun Lulus Ujian Tesis

Mantan Napiter Bom Bali Jack Harun Lulus Ujian Tesis

0

SOLO-Mantan napiter Joko Triharmanto alias Jack Harun berhasil lulus ujian tesis. Pelaksanaan ujian tersebut di selenggarkan di Gedung G FKIP UNS, Kamis (19/12/2024).

Judul yang diangkat dalam tesis tersebut adalah “Program Penguatan Pemahaman Nilai-Nilai Pancasila bagi Mantan Narapidana Terorisme”.

Joko Triharmanto sangat bersyukur atas selesainya ujian tesis tersebut, yang memakan waktu kurang lebih selama 2 jam.

“Tesis ini sebenarnya tidak mudah bagi saya karena puluhan tahun saya tidak belajar dan baru berberapa tahun yang lalu saya kembali kuliah di FKIP UNS untuk melanjutkan program S2,”ujarnya, Kamis (19/12/2024).

Dalam kesempatan tersebut Jack Harun juga menyampaikan apresiasinya ke beberapa pihak yang telah membantu dalam terselenggaranya kuliah S2 ini baik secara langsung dan tidak langsung.

Jack Harun berkomitmen dengan selesainya kuliah S2 ini akan semakin bersemangat dalam menyampaikan nilai-nilai pancasila ke masyarakat dan juga teman-teman eks napiter ke depannya.

Sementara itu dosen UNS salah satu pembimbing, Prof Dr Triyanto memberikan apresiasinya atas kelancaran ujian tesis tersebut.

“Saya sangat apresiasi kepada  Joko Triharmanto karena berkominten kuat untuk bergabung ke NKRI, Joko ini sangat rajin dalam mengurus penyusunan tesis terbukti hari ini bisa lululs ujian. Saya sebagai pembimbing sangat berbangga dan senang. Mudah-mudahan Joko bisa menghinspirasi teman-teman eks napiter lainnya,”ungkapnya.

Senada dengan Prof Dr Triyanto, Prof Dr Winarno selaku Kepala Prodi PPKn FKIP UNS juga memberikan apresiasinya terkait tema yang diangkat dalam penyusunan tesis tersebut.

“Peru kita tindaklanjuti karena ini merarik bagaimana kedepan kalangan akademisi itu mendekati para eks napiter untuk memberikan pemahman tentang pancasila tanpa memberikan doktriniasi. Namun pemahaman pancasila itu diterima secara rasional munculnya berdasarkan kesadaran,”katanya.

Di FKIP UNS, tema tentang eks napiter itu sangat jarang bahkan belum ada di UNS, karena peniliti luar masuk ke jaringan mereka itu susah sedangkan Joko itu kan menarik karena dia pelaku yang mengamati, mengalami dan menyadari dan juga menjadi aktivis perdamaian.

Prof Dr Winarno juga memberikan saran dan nasihat bagi Joko Triharmanto kedepannya.

“Yang penting adalah dia harus kuat di pemahaman tentang pancasila. Joko juga harus belajar lagi tentang tafsir yuridis, tafsir pancasila sehingga kedepan saat mengajak teman-teman eks napiter untuk memahami pancasila bisa diterima secara rasional,”pungkasnya. []

 

Exit mobile version