Hidupkan Nuansa Ramadhan, Pemda Terpadu Adakan Sholat Berjamaah dan Kultum

Date:

SRAGENDalam rangka menghidupkan suasana spiritual di Kantor Terpadu Pemerintah Daerah (PEMDA) Kabupaten Sragen, Sholat Dhuhur berjamaah digelar di Aula Lantai 4 setiap hari selama Bulan Ramadhan 1446 H.

Kegiatan ini diikuti oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Non-ASN muslim dan muslimah untuk bersama-sama menjalankan ibadah dengan penuh kekhusyukan.

Usai melaksanakan Sholat, jamaah juga berkesempatan mendengarkan Kuliah Tujuh Menit (KULTUM) yang disampaikan oleh pembicara. Setiap harinya muadzin, imam, dan pembicara kultum diselenggarakan secara bergantian dari kalangan pegawai.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Joko Suratno, mengisi ceramah pada Selasa (4/5/2025) dengan tema ‘Hikmah dari Perjalanan Dakwah Rasulullah SAW’.

“Rasulullah memberikan contoh kepada kita, walaupun menghadapi peristiwa yang sangat besar tetaplah menjalankan puasa. Hikmah yang bisa kita ambil, walaupun harus mencari nafkah di bulan Ramadhan, puasa tetap menjadi kewajiban kita,” tuturnya.

Ia mengingatkan seluruh jamaah untuk berlomba mengejar ridho Allah SWT dengan meningkatkan amal ibadah di bulan yang penuh berkah ini.

“Marilah kita berintrospeksi, kebaikan dan keburukan apa yang sudah kita lakukan selama satu tahun terakhir. Senantiasa kita memperbaiki diri,” pesannya.

Dirinya juga memberi semangat para pegawai di lingkungan Kantor Terpadu Pemda Sragen agar menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya, sehingga kemudahan untuk meraih rahmat dari Sang Maha Pencipta mampu diperoleh. []

 

More like this
Related

JSIT Jawa Tengah Gelar Khataman Al-Qur’an dan Buka Puasa Bersama

SOLO-Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) Indonesia Wilayah Jawa Tengah...

Momentum Nuzulul Quran, Jakarta Islamic Centre Luncurkan Dua Inovasi Terbaru

JAKARTA-Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (PPIJ) atau dikenal...

Safari Dakwah Syekh Palestina di SDIT-SMPIT Izzatul Islam Getasan

SEMARANG–Lapangan SMP IT Izzatul Islam Getasan menjadi saksi momen...

Wamenlu Anis Matta: Lawan Isu Islamofobia dengan Kontra Narasi

JAKARTA-Setiap 15 Maret, dunia memperingati Hari Internasional untuk Memerangi...
Exit mobile version