Polwan Polsek Laweyan Mendapat Kejutan dari Masyarakat dengan Dikirab Kuda

Date:

SOLO – Peringatan HUT Polwan yang ke 72, para polwan yang berada di Polsek Laweyan Surakarta mendapat kejutan dari masyarakat. Mereka mendapat ucapan selamat dengan pemberian selendang batik dan bunga mawar, tak hanya itu meka kemudian mereka dikirab dengan menaiki kuda.

Masyarakat dari Kampung Batik Laweyan dan beberapa seniman ini mendatangi Polsek Laweyan dan memberikan ucapan selamat kepada para Polwan yang merayakan hari ulang tahun yang ke 72 pada Selasa, 1 September 2020.

Mereka memberikan bunga dan kain batik kepada para polwan, tak hanya itu masyarakat pun mengirab polwan dengan menaikkan kuda, yang diwakili oleh Iptu Hana Ruyanti dan Aiptu Yulianti. Kemudian diikuti oleh Kapolsek Laweyan AKP Ismanto Yuwono beserta anggota polisi.

Mereka dibawa ke kantor Kecamatan Laweyan Solo, di tempat ini para Polwan mendapat ucapan selamat dari Camat Laweyan Endang Sabar Widiasih dengan memberikan setangkai bunga mawar.

Menurut salah seorang warga Laweyan pemillik Batik Putra Laweyan Solo, Gunawan ucapan selamat ini sebagai bentuk apresiasi dan kecintaan masyarakat kepada polwan. Mereka berharap polwan dapat tetap menjalankan tugasnya dengan profesional dan mengayomi masyarakat.

“Kami wakil dari masyarakat Laweyan memberikan ucapan selamat kepada para polwan dan memberikan batik yang merupakan ciri khas dari kampung batik laweyan. Selamat HUT polwan semoga jaya dan bisa bekerja sama dengan masyarakat,”kata Gunawan, Selasa (1/9/2020).

Setelah dari Kantor Kecamatan  Laweyan mereka dikirab menuju Koramil Laweyan dan mendapat ucapan dan bunga dari para TNI. Kegiatan ini juga merupakan bentuk kerukunan antara polisi, masyarakat dan TNI.

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pilkada Usai, Ini Harapan Insan Wisata kepada Pemimpin Baru

GUNUNGKIDUL-Pilkada berlalu, sebentar lagi masyarakat siap untuk menyambut pemimpin...

Hasil Tabulasi PKS, Respati-Astrid Peroleh 60,43%

SOLO-Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Solo, Daryono,...

Wapres Gibran Nyoblos di TPS 018 Manahan Solo

SOLO-Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka juga telah menggunakan...

Pakta Integritas Cawali dan Cawawali Surakarta dengan MUI, Berikut Isinya

SOLO-Pilkada Kota Surakarta 2024 sudah memasuki hari tenang, tepatnya...