Home Jalan-Jalan Dua Obyek Wisata Air di Klaten Ditutup Sementara

Dua Obyek Wisata Air di Klaten Ditutup Sementara

0
wisata air umbul ponggok

KLATEN – Dua obyek wisata air di Klaten ditutup sementara selama tiga hari mulai hari Minggu (1/11/2020). Penutupan objek wisata air itu dilakukan menyusul adanya temuan kasus terkonfirmasi positif covid-19 dari hasil swab test yang dilakukan secara random di objek wisata pada masa libur panjang pekan lalu.

Wisata Umbul Ponggok yang berada di Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, dan Umbul Pelem Di Desa Wunut, Kecamatan Tulung akhirnya ditutup sementara selama tiga hari setelah  satu pegawai di wisata tersebut terkonfirmasi covid 19.

Temuan positif covid tersebut, setelah dilakukan test swab secara random kepada pengunjung, pengelola, serta pedagang di sejumlah objek wisata di klaten pada Jumat (30/10) pekan lalu

Di Umbul Ponggok, ada sembilan orang yang mengikuti swab test. Hasil pengujian spesimen menunjukkan satu orang dinyatakan positif terkonfirmasi positif covid-19 yang merupakan warga Ponggok sementara delapan orang lainnya dinyatakan negative.

baca: Umbul Brondong: Satu Lagi Destinasi Air yang Layak Dikunjungi

Sementara, di Umbul Pelem ada sekitar 21 orang yang mengikuti swab test. Hasil pengujian spesimen menunjukkan satu pengunjung dari Sukoharjo dinyatakan terkonfirmasi positif covid-19 dengan 20 orang lainnya negative.

Kini para pegawai Umbul Ponggok melakukan sterilisasi lokasi Umbul dan melakukan penyemprotan disinfektan.

Kades Ponggok, Junaedi Mulyono mengatakan Umbul Ponggok menjadi salah satu objek wisata yang digelar swab test secara random.

“Hasilnya dari sembilan orang yang mengikuti tes ada satu orang yang dinyatakan positif terkonfirmasi covid-19,” ujarnya.

Pengelola masih menunggu koordinasi dengan Gugus Tugas penanganan covid-19 tingkat Desa. Apabila tetap dibuka dikawatirkan muncul klaster wisata.

 

Exit mobile version