Home Solo Raya Wakil Ketua Komisi I DPR RI Dukung Pengembangan Olahraga Panahan

Wakil Ketua Komisi I DPR RI Dukung Pengembangan Olahraga Panahan

0
Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari melakukan kunjungan kerja di masa reses ke Pondok Pesantren Rimayah Al Markaz

SOLO – Wakil Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) asal Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS), Abdul Kharis Almasyhari melakukan kunjungan kerja di masa reses ke Pondok Pesantren Rimayah Al Markaz pimpinan KH Saifudin Zuhri yang beralamat di Komplek Masjid Darussalam Pundung Gede, Joglo, Banjarsari, Rabu, (24/2/2021).

Dalam kegiatan kunjungan kerja dengan memperhatikan protokol kesehatan ini, Kharis meninjau fasilitas panahan di kompleks panahan. Melihat kondisi yang ada, Wakil Ketua Komisi 1 DPR RI asal Kota Solo tersebut menyatakan siap mendukung panahan di Pondok Pesantren Rimayah Al Markaz Solo untuk dikembangkan dengan fasilitas yang lengkap dan nyaman.

“Saya sangat senang bahkan bahagia ketika bisa hadir di tengah acara panahan ini, karena Panahan merupakan olahraga yang saya ikuti sejak tahun 1989. Oleh karena itu, saya sangat mendukung kegiatan yang mengangkat budaya tradisi, meskipun bidang ini merupakan wilayah kerja di Komisi 10 DPR RI. Tetapi saya di Komisi I DPR RI akan mensupport kegiatan ini.” ungkapnya.

Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari kunjungi Pondok Pesantren Rimayah Al Markaz
Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis Almasyhari kunjungi Pondok Pesantren Rimayah Al Markaz

Turut dalam kunjungan kerja Abdul Kharis meninjau kegiatan panahan di komplek pondok tersebut antara lain  Ketua DPD PKS Surakarta, Daryono dan Deputi Olah Raga Bidang Kepanduan dan Olah Raga Dewan Pengurus Wilayah (BKO DPW) Provinsi  PKS jawa Tengah, Amin Supodo serta  Ketua Persatuan Panahan Indonesia (PERPANI) Kota Solo, Andi Arso.

baca: Boyolali Maju di Kontestasi Kota Bebas Pungli

Ketua PERPANI SOLO, Andi Arso menyambut baik adanya panahan berbasis pesantren di Kota Solo ini karena memiliki potensi atlit yang bisa berkembang, “.

“Ajang perlombaan panah tradisional dari Kota Solo sampai saat ini baru sampai ke tingkat provinsi dan PERPANI akan membuka peluang dengan banyaknya potensi yang ada di Pesantren Rimayah Al Markaz ini agar sampai ke tingkat nasional,” harapnya.

Exit mobile version