Aksi Memukau F&B Manager Solia Zigna dan Solia Hotel Yosodipuro

Date:

SOLO – Solia Zigna dan Solia Hotel Yosodipuro, yang merupakan sister hotels, menyelenggarakan sebuah gebrakan baru di tahun 2022 ini. Kedua hotel tersebut berkolaborasi dalam bidang Food & Beverage bertajuk Bar Takeover.

Bar Takeover menampilkan F&B Manager dari kedua hotel tersebut, yaitu Aank Anggoro dari Solia Zigna dan Yogi Bagus dari Solia Hotel Yosodipuro.

Dhara Cakasana, Public Relations Solia Zigna Kampung Batik menjelaskan kegiatan ini mengusung konsep unjuk kebolehan dalam keahliannya meracik minuman sambil melakukan atraksi yang memukau pengunjung.

“Dalam satu malam, kedua F&B Manager ini mengambilalih perhatian pengunjung C&L Coffee dan menyajikan berbagai menu minuman yang tiada duanya seperti Kopi Saya Bundar, Kopirin Du, Kopi Nogosari, dan Kopi Pie. Menu tersebut merupakan kreasi yang hanya disajikan pada malam itu,” ujarnya Selasa (22/1).

baca: Kuliner Klaten Bagaz Kremes Mlese Ceper, Menu Lengkap Harga Merakyat

Bar Takeover diselenggarakan sebanyak dua kali, yaitu pada 22 Januari 2022 di Solia Zigna dan pada 29 Januari 2022 di Solia Hotel Yosodipuro. Jika Anda melewatkan sesi pertama, sesi kedua menunggu kedatangan Anda di hari Sabtu mendatang dengan menu minuman yang tidak kalah menariknya.

“Bagi pengunjung yang berminat untuk menikmatinya cukup membayar sebesar Rp 30.000,- dan mendapatkan minuman istimewa racikan duo F&B Manager tersebut sepanjang acara berlangsung,”pungkasnya. []

More like this
Related

Wisata Karya FLP Jateng: Menjaring Inspirasi di Bumi Intanpari

KARANGAYAR-FLP Jawa Tengah mengadakan acara Wisata Karya ke FLP...

Kisah Jack Harun ‘Mantan Napiter’, Lulus S2 dengan IPK Hampir Sempurna

SOLO-Perjalanan hidup seseorang memang bisa berubah saat ia mempunyai...

Ustaz Fadzlan Garamatan Apresiasi Gerakan Penanaman Satu Juta Pohon Matoa Kemenag

BEKASI-Presiden Al Fatih Kaaffah Nusantara (AFKN) Ustaz Fadzlan Garamatan...

Asrama Haji Donohudan Bakal Direvitalisasi

SEMARANG-Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi berencana merevitalisasi Asrama Haji...
Exit mobile version