Wahdah Inspirasi Zakat Resmikan Huntara untuk Penyintas Gempa Cianjur

Date:

CIANJUR—Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) meresmikan sepuluh unit hunian semantara (huntara) untuk penyintas gempa Cianjur, Jawa Barat, Kamis (2/2/2023).

Peresmian dilakukan di Desa Limbangansari, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur disaksikan unsur Muspika dan para warga penyintas gempa Cianjur.

Manajer Program WIZ Pusat Asrianto mengatakan program huntara itu dikhususkan untuk para penyintas gempa yang masuk kategori terdampak parah.

“Insyaallah program huntara akan terus dilanjutkan. Minimal 100 unit huntara yang kita bangun,” ungkap Asrianto kepada media di lokasi peresmian, Kamis (2/2/2023).

Menurut Asrianto, WIZ telah hadir membantu penyintas gempa Cianjur lebih dari dua bulan. Selain huntara, WIZ memberikan bantuan sembako serta pembinaan spiritual kepada penyintas.

Kiprah WIZ ini mendapat apresiasi dari Camat Cianjur Tom D Gard. Secara khusus, Tom mengucapkan terima kasih kepada WIZ karena telah membantu warganya selama lebh dari dua bulan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada WIZ yang telah membantu selama penanganan gempa sejak 21 November 2022 hingga saat ini. Termasuk bantuan 10 unit huntara,” kata Tom D Gard.

Sementara itu, Ketua DPP Wahdah Islamiyah Bidang Ketahanan Keluarga Ridwan Hamidi yang turut hadir pada peresmian berharap bantuan huntara ini bisa dimanfaatkan oleh para penyintas.

Menurut Ridwan, selama penanganan gempa Cianjur, Wahdah Islamiyah melalui WIZ telah melakukan berbagai program sosial kemanusiaan.

“Tentu kami dari WI berupaya membantu masyarakat tidak hanya sekadar kebutuhan materi: makan minum dan sandang, papan. Misalnya program pembinaan anak-anak, remaja, orang tua serta lansia. Karena ini program yang tidak terpisahkan  di Wahdah Islamiyah,” ungkap Ridwan.[]

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pilkada Usai, Ini Harapan Insan Wisata kepada Pemimpin Baru

GUNUNGKIDUL-Pilkada berlalu, sebentar lagi masyarakat siap untuk menyambut pemimpin...

Hasil Tabulasi PKS, Respati-Astrid Peroleh 60,43%

SOLO-Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Solo, Daryono,...

Wapres Gibran Nyoblos di TPS 018 Manahan Solo

SOLO-Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka juga telah menggunakan...

Pakta Integritas Cawali dan Cawawali Surakarta dengan MUI, Berikut Isinya

SOLO-Pilkada Kota Surakarta 2024 sudah memasuki hari tenang, tepatnya...