YOGYAKARTA-Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah (PWNA) Yogyakarta menginisiasi lahirnya sebuah lembaga khusus sebagai wadah membangun ketahanan keluarga yakni Family Learning Center.
Soft Launching yang dilangsungkan di Jogja Expo Center ini bersamaan dengan talkshow dengan tema yang sama yaitu “Membangun Keluarga Muda Tangguh” pada Sabtu, 25 November 2023. Menghadirkan ustadz Irfan Rizki Haas sebagai pembicara serta ustdza Arif Dharmawan dari Pimpinan Wilayah Pemuda Muhhamdiyah.
Ketua PWNA DIY, Syahdara Annisa Makruf mengatakan bahwa, Family Learning Center atau (FLC) lahir dari keresahan kader Nasyiatul Aisyiyah dalam melihat tantangan dan kerentanan keluarga.
Keluarga memiliki peran yang sangat fundamental dan strategis sebagai struktur terkecil yang sangat menentukan, oleh karena itu Nasyiatul Aisyiyah memberikan perhatian khusus untuk ketahanan keluarga.
“Orang tua sebagai role model bagi putra-putrinya, keluarga tangguh yang dapat menghadapi berbagai permasalahan, maka akan bisa membantu keluarga-keluarga lainnya. FLC sebagai ruang konsultas dan edukasi untuk saling memotivasi bagi keluarga lainnya”, ungkap Syahdara.
Begitu tingginya angka kekerasa dalam rumah tangga dan perceraian pasangan muda serta kasus-kasus bullying yang terjadi menjadi latar belakang hadirnya FLC.
Semoga Family Learning Center dapat menjadi bagian dari kemajuan dan pembangunan masyarakat muslim yang tangguh. []