Walikota Solo Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2020

Date:

SOLO – Polri akan menyelenggarakan Operasi Lilin 2020 yang akan dilaksanakan selama 15 hari, mulai dari tanggal 21 Desember 2020 sampai dengan tanggal 4 Januari 2021. Bertempat di halaman Mako 1 Polresta Surakarta, Apel Gelar Pasukan di pimpin langsung Walikota SOLO, FX. Hadi Rudyatmo, Senin (21/12) pagi.

Dalam amanat Kapolri, jajaran Polri diminta untuk dapat mengedepankan tindakan preventif dan humanis. Meskipun harus tetap melaksanakan penindakan secara tegas dan profesional terhadap berbagai potensi gangguan kamtibmas, sehingga masyarakat dapat melaksanakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman dan nyaman.

baca: Flyover Purwosari dan Underpass Khusus Roda Dua Sudah Bisa Dilalui

Di samping melaksanakan tugas pengamanan antisipasi ganggunan kamtibmas pada momentum perayaan Natal dan malam pergantian tahun, jajaran yang terlibat dalam oprasi tersebut diminta melaksanakan penegakan disiplin protokol kesehatan bagi masyarakat.

Walikota FX. Hadi Rudyatmo berharap untuk Operasi Lilin Candi 2020 dan untuk kegiatan Natal serta tahun baru di Kota Surakarta khususnya dapat terlaksana dengan aman dan tidak menimbulkan penyebaran Covid-19.

“Saya harapkan untuk dapat ditaati untuk seluruh masyarakat sehingga perayaan Natal 2020 dan menyongsong tahun baru 2021 dapat kita lalui dengan aman tanpa ada penularan Covid-19,” tegasnya.

Share post:

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Laskar Pandanarang Berhasil Tekuk 5-1 atas Persitara Jakarta Utara

BOYOLALI-Hasil spektakuler diraih Persebi Boyolali dari perwakilan Jawa Tengah...

Halal Bihalal Pemuda Muhammadiyah dan NA Kottabarat: Rajut Kebersamaan, Kuatkan Ghirah

SOLO-Teguhkan ukhuwah dan semangat berorganisasi, Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul...

Kopi Starbuck ‘Berdarah’ di Bandung Indah Plaza

BANDUNG-Beberapa perempuan pegang gelas Starbucks berisi “darah” di depan...

Bandung Lautan Palestina, Ribuan Massa Tuntut Hentikan Genosida

BANDUNG-Sekitar 25.000 massa menyuarakan dukungan untuk Palestina dalam aksi...