Mega Bintang Bantu Keluarga Bayi Lahir Tanpa Tempurung Kepala

Date:

SOLO – Yayasan Mega Bintang melalui aktivis dan Advokat LBH Mega Bintang menyerahkan bantuan kepada orang tua Muhammad Arkan Naufal Hidayatullah, Selasa (9/3/2021).

Sebagaimana diketahui bahwa di Kampung Sidorejo RT. 01/01 Mangkubumen Kec. Banjarsari Surakarta, seorang anak lahir dalam keadaan tanpa tempurung kepala. Hal ini membuat Ketua Dewan Pembina Mega Bintang merasa prihatin dan turut berempati atas keadaan yang menimpa keluarga tersebut.

Rombongan Aktivis dan Advokat LBH Mega Bintang mewakili Keluarga Besar Mega Bintang diterima langsung oleh Syarifuddin Hidayatullah dan Ayu Endang pasutri orang tua anak malang tersebut untuk menyerahkan bantuan, di rumah kediaman mereka.

“Itu hanya bentuk empati kami kepada keluarga naas tersebut. Semoga ini bisa sedikit mengurangi beban mereka. Kami tidak bisa memberikan lebih banyak semoga ada saudara saudara kita yang lain yang turut peduli kepada keluarga Pak Syarifuddin Hidayatullah ini,” ungkap Mudrick Sangidu, Ketua Dewan Pembina Mega Bintang.

baca: Kado Dies Natalis ke-45, UNS Tambah Enam Guru Besar Baru

Saat bayinya lahir, Syarifuddin Hidayatullah dan Ayu Endang harus menerima kenyataan bahwa bayinya tidak memiliki organ tubuh yang lengkap. Bayinya tidak bisa ditimang seperti bayi pada umumnya lantaran tidak memiliki tempurung kepala.

Muhammad Arkan Naufal Hidayatullah lahir pada 22 Februari 2021 di RS Brayat Minulya Solo secara sesar dengan kondisi tanpa tempurung kepala.

Share post:

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Laskar Pandanarang Berhasil Tekuk 5-1 atas Persitara Jakarta Utara

BOYOLALI-Hasil spektakuler diraih Persebi Boyolali dari perwakilan Jawa Tengah...

Halal Bihalal Pemuda Muhammadiyah dan NA Kottabarat: Rajut Kebersamaan, Kuatkan Ghirah

SOLO-Teguhkan ukhuwah dan semangat berorganisasi, Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul...

Kopi Starbuck ‘Berdarah’ di Bandung Indah Plaza

BANDUNG-Beberapa perempuan pegang gelas Starbucks berisi “darah” di depan...

Bandung Lautan Palestina, Ribuan Massa Tuntut Hentikan Genosida

BANDUNG-Sekitar 25.000 massa menyuarakan dukungan untuk Palestina dalam aksi...