Gibran Tinjau Progres Penataan Koridor Ngarsopuro

Date:

SOLO-Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming meninjau progres penataan koridor Ngarsopuro, Selasa (11/10). Gibran meninjau dengan berjalan kaki mulai dari Kulo Nuwun Kopi menyusuri koridor Ngarsopuro.

Proyek penataan itu memakan APBN sekitar Rp30 miliar yang mencakup jalur Gatsu sepanjang satu kilometer. Rencananya, selain untuk wisata UMKM, koridor Ngarsopuro juga akan dimanfaatkan sebagai tempat pertunjukkan seni.

Seperti diketahui proyek penataan Koridor Ngarsopuro yang terhubung dengan Koridor Gatot Subroto masuk dalam 10 program prioritas Pemkot Solo.

Walikota Gibran menjelaskan bahwa penataan koridor ditargetkan selesai pada akhir Tahun 2022. Ia menjelaskan bahwa Koridor Ngarsopuro hingga koridor Gatot Subroto alan menjadi Malioboro-nya Kota Solo.

“Akhir tahun tunggu saja. Tinggal pembenahan yang kecil-kecil. Nanti untuk wisata UMKM. Nanti saja ya. Ini harus kita akui tidak seluas dan sepanjang Malioboro. Ya nanti penguatannya di konten-konten. Seniman lebih ke street art jadi mau melukis di jalanan bisa, mau apa saja boleh tapi lebih ke street art,” jelasnya.

Gibran menambahkan bahwa penataan koridor Gatot Subroto tidak merubah desain lama. Beberapa hiasan seperti sangkar burung dan lampu akan tetap dipasang sesuai desain lama.

“Kita tidak merubah desain lama ya. Mengikuti desain lama,” tegasnya.

baca: Polres Klaten Selenggarakan Lomba Polisi Cilik

Sementara itu Project Manager Pekerjaan Pedestrian Kota Solo, Riur Pandapotan, menambahkan, pengerjaan koridor Gatsu sampai saat ini mencapai 39 persen.

“Tapi kita masih tetap lanjut. kita jalan dengan dua sif pekerjaan baik siang dan malam. Selain itu nanti akan pengerjaan Gapura di perempatan Ngarsopuro ditargetkan akhir Oktober ini selesai,” jelasnya. []

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Pilkada Usai, Ini Harapan Insan Wisata kepada Pemimpin Baru

GUNUNGKIDUL-Pilkada berlalu, sebentar lagi masyarakat siap untuk menyambut pemimpin...

Hasil Tabulasi PKS, Respati-Astrid Peroleh 60,43%

SOLO-Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Solo, Daryono,...

Wapres Gibran Nyoblos di TPS 018 Manahan Solo

SOLO-Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka juga telah menggunakan...

Pakta Integritas Cawali dan Cawawali Surakarta dengan MUI, Berikut Isinya

SOLO-Pilkada Kota Surakarta 2024 sudah memasuki hari tenang, tepatnya...