Home Solo Raya Peringati Kemerdekaan ke-78, Quatly Adakan Pagelaran Wayang “Semar Boyong”

Peringati Kemerdekaan ke-78, Quatly Adakan Pagelaran Wayang “Semar Boyong”

0

SUKOHARJO-Quatly Abdulkadir Alkatiri, politisi senior dari Partai Keadilan Sejahtera memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 78 tahun dengan menggelar pagelaran seni wayang kulit di Desa Dukuh Trangsan Gatak Kabupaten Sukoharjo pada Sabtu (19/8).

Dihadiri oleh seluruh perangkat Desa Trangsan dan warga desa acara berjalan dengan sangat lancar. Pagelaran wayang kulit ini dibawakan dengan sangat apik oleh Ki Bagong Darmono dari Klaten yang merupakan adik dari dalang senior Ki Anom Suroto.

Pagelaran wayang kulit ini bukan pertama kali diadakan oleh Quatly. “Terima kasih kami ucapkan kepada bapak Quatly yang selalu peduli terhadap seni tradisional wayang,”ucap Ki Bagong Darmono dalam sambutannya sebelum membawakan lakon “Semar Boyong”.

Quatly berharap kesenian tradisional wayang kulit tetap terus lestari dan dikenal oleh masyarakat luas terutama generasi muda.

“Wayang kulit tidak hanya menjadi tontonan saja tetapi juga tuntunan karena selalu ada pesan kebaikan yang disampaikan,”pungkas Quatly. []

Exit mobile version